Infoterbit Gelar Roadshow DesemBerbagi, Baksos Akhir Tahun di Lima Lokasi
TANGERANG, INFOTERBIT.COM - Media Online Infoterbit menggelar program "DesemBerbagi" di penghujung tahun 2024 ini. Kegiatan yang dilaksanakan yakni bakti sosial berbagi sembako.
Ada lima lokasi yang dilaksanakan dalam DesemBerbagi yakni Desa Jenggot dan Desa Waliwis Kecamatan Mekar Baru Kab. Tangerang, Desa Cipaeh dan Desa Kedung Kecamatan Gunung Kaler Kab. Tangerang dan Desa Kresek Kecamatan Kresek Kab. Tangerang.
General Manager Infoterbit.com Agung RR mengatakan, program ini bertujuan untuk memperkuat rasa kebersamaan dan kepedulian sosial di tengah masyarakat. "Hal ini sesuai motto Infoterbit yakni "selalu bersama warga", jadi kami ingin selalu ada di tengah masyarakat dan melakukan berbagai aksi positif dan kebaikan," ujarnya.
Dalam perjalannya selama 5 tahun sejak 2019, media Infoterbit selalu konsisten melakukan aksi sosial di berbagai wilayah. Aksi ini tidak sebatas dalam program sosial kemasyarakatan saja seperti berbagi sembako, Jumat Barokah, pendampingan TKW ilegal, tapi juga program lingkungan hidup.
"Dalam program lingkungan hidup, kita berkolaborasi dengan berbagai pihak melakukan aksi penanaman mangrove untuk mencegah abrasi laut di seputar pantai utara Tangerang," ujar Agung mendampingi Founder Infoterbit, A. Putra.
TiMS