Headlines
Loading...
Pengamat Politik The Sultan Center Malik Fatoni: Jazuli Abdillah Unggul Pada Hasil Survei Pilkada Kota Tangerang

Pengamat Politik The Sultan Center Malik Fatoni: Jazuli Abdillah Unggul Pada Hasil Survei Pilkada Kota Tangerang

Pengamat Politik dari The Sultan Center Malik Fatoni. (Foto ist.)

TANGERANG, INFOTERBIT.COM - Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Tangerang, sejumlah nama tokoh mulai bermunculan. Salah satu diantaranya adalah H. A. Jazuli Abdillah, Politisi senior dari Partai Demokrat.


Mengusung slogan "Jazuli aja", Ketua Komisi 1 DPRD Banten ini namanya unggul di sejumlah hasil survei.


Pengamat Politik dari The Sultan Center Malik Fatoni mengatakan, hasil survey beberapa lembaga survey menempatkan H. Jazuli Abdillah di urutan paling atas dibandingkan kandidat lain yang siap menempati posisi apapun, baik sebagai calon walikota atau wakil walikota.


Menurut Malik, dari para kandidat yang muncul untuk calon walikota Tangerang kebanyakan didominasi kalangan birokrat.


"Namun jika kandidat dari birokrat itu disandingkan dengan kalangan elit politik untuk berpasangan, maka ini menjadi kekuatan besar untuk berpeluang memenangkan pilkada," ujar Malik saat ditemui InfoTerbit di Tangerang, Kamis 13 Juni 2024.


Jazuli Abdillah bukan orang baru di dunia politik. Berangkat dari latar belakang aktivis mahasiswa, Jazuli mengawalj karir sebagai Komisioner KPU Kota Tangerang. Ia juga menjadi dan Dosen dan Koordinator Presidium ICMI Kota Tangerang. Jazuli Abdillah terpilih sebagai anggota DPRD Provinsi Banten dari Partai Demokrat.


Menurut Malik Fatoni, nama Jazuli Abdillah memang makin popoler belakangan ini sebagai bakal calon Walikota Tangerang.


"Masyarakat makin familiar dengan sosok Jazuli Abdillah. Selain balihonya bertebaran di di berbagai wilayah Kota Tangerang, namanya juga mendominasi pemberitaan berbagai media," kata Malik yang juga dosen di sebuah perguruan tinggi swasta ini.


Dikatakan Malik, peran media dalam memberitakan sosok kandidat inilah yang diyakini dapat memberikan nilai tambah partai politik untuk meyakinkan diri dalam keputusan penetapan pasangan kandidat.


Di sisi lain, Malik Fatoni juga menjelaskan bahwa hasil survey bisa minjadi pondasi besar bagi pasangan kandidat untuk bisa maju dalam konstetasi pilkada tersebut. Sebab, partai politik dalam menentukan calon juga mempertimbangkan hasil survey, baik menyangkut popularitas maupun elektabilitas.


"Melihat trend survey yang menempatkan Jazuli Abdilah sebagai kandidat yang unggul dalam survei, saya yakin Jazuli Abdillah bakal diusung dalam Pemilihan Walikota-Wakil Walikota mendatang," katanya.


Meski demikian, kata Malik, sejumlah nama politisi lainnya juga memiliki peluang untuk diusung partai politik mengingat hasil survey-nya juga bagus. Diantaranta adalah Hilmi Fuad (PKS), H. Syahrudin (Golkar) dan Abdul Syukur (pengurus Demokrat Banten)


Ananta/TiMS




0 Comments: