Soal Pelaku Kejahatan yang Belum Tertangkap, Kapolres Serang: Kita Kejar Kemanapun Mereka Lari
SERANG, INFOTERBIT.COM - Kapolres Serang AKBP Condro Sasongko menegaskan, pihaknya akan mengejar anggota komplotan pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang belum tertangkap. Kapolres menegaskan, dirinya tidak akan membiarkan para pelaku pencurian berkeliaran.
Penegasan ini disampaikan Kapolres Serang saat konferensi pers pada Selasa 28 Mei 2024.
Dalam konferensi pers itu, Kapolres Serang AKBP Condro Sasongko mengatakan bahwa sebanyak 16 pelaku kejahatan dan pertolongan jahat (penadah) digulung Tim Reserse Mobile (Resmob) Satreskrim Polres Serang dan Polsek jajaran dalam Operasi Sikat Maung 2024 yang digelar selama 10 hari.
Dari 16 pelaku kejahatan yang diringkus, 2 diantaranya terpaksa dilumpuhkan dengan timah panas karena melakukan perlawanan yang mengancam keselamatan jiwa petugas.
Kapolres mengatakan bahwa pihaknya masih mengejar pelaku lainnya yang belum tertangkap. Kapolres menegaskan pihaknya tidak akan membiarkan para pelaku pencurian berkeliaran. "Insya Allah akan tertangkap. Kita akan kejar kemanapun mereka lari," tegas Kapolres Serang.
Diberitakan sebelumnya, Operasi Sikat Maung yang dilaksanakan selama 10 hari mulai 14 hingga 23 Mei 2024. Operasi ini dilaksanakan serentak Polres jajaran Polda Banten. Tujuannya untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di seluruh wilayah Provinsi Banten.
Sasaran operasi adalah penanggulangan kejahatan curas, curat, curanmor serta penyalahgunaan senjata api ilegal dan senjata tajam. "Cara bertindak pada operasi ini lebih mengedepankan penegakan hukum dengan tujuan menciptakan kondisi situasi kamtibmas yang kondusif, aman dan nyaman," tandasnya.
Condro Sasongko membeberkan, dari 16 pelaku yang ditangkap, 1 tersangka merupakan pelaku pencurian dengan kekerasan (curas), 5 orang pelaku pencurian dengan pemberatan (curat), 7 pelaku curanmor serta 3 tersangka penadah.
Ananta/TiMS
0 Comments: