Infoterbit Grup Segera Kembangkan Tujuh Media Baru di Kawasan Pantura Tangerang
TANGERANG, INFOTERBIT.COM - InfoTerbit Grup melebarkan sayap dengan berencana mengembangkan media berbasis online dan media sosial di seputar kawasan pantai utara (Pantura) Kabupaten Tangerang.
Media itu dibawah naungan Terbit Media Pantura (TiMP), pengembangan dari Terbit Media Sindikasi (TiMS) yang menaungi InfoTerbit.com dan jaringan media lainnya.
Ditunjuk sebagai project manager yang akan membidani lahirnya media-media dibawah TiMP yakni Chepi.
"Persiapan sudah dilakukan sejak awal bulan Juni, termasuk saat ini kami sedang mapping wilayah mulai dari Kresek hingga Kosambi Tangerang. Kita akan kembangkan tujuh media di kawasan Pantura Tangerang," ujar Chepi.
Seperti konsep InfoTerbit Grup, media-media ini total berbasis pedesaan untuk mendukung segala pembangunan kawasan Pantai Utara Kabupaten Tangerang.
"Hadirnya TiMP dengan media-medianya nantinya sebagai bentuk kontribusi kita terhadap pembangunan, baik yang dilaksanakan kecamatan-kecamatan wilayah Pantura Kabupaten Tangerang maupun pedesaan-pedesaan yang ada," ungkapnya.
TiMS/TiMP