Bumdes
Cipeucang
Daerah
Desa Curug Barang
Info Pandeglang
Lewat Usaha Alat Pesta, BUMDes CRB Mandiri Desa Curugbarang Bantu Warga dan Tingkatkan Pendapatan
Kades dan Sekdes Curugbarang; Melitasari dan Latif |
PANDEGLANG, INFOTERBIT.COM - Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) CRB Mandiri milik Desa Curug Barang, Kec. Cipeucang, Kab. Pandeglang berkembang pesat.
Berawal dari modal Rp20 juta, pendapatan meningkat hingga memiliki aset Rp39 juta.
Hal ini seperti disampaikan Kades Melitasari didampingi Sekdes, Latif, Kamis (12/11/2020).
Menurut Sekdes Curug Barang, Latif, BUMDes CRB Mandiri punya usaha penyewaan alat-alat pesta untuk warga. "Lewat usaha ini, bisa membantu warga yang punya hajatan sekaligus meningkatkan pendapatan desa," katanya.
Sebagai bagian dari usaha desa, pihaknya tidak semata-mata bisnis tapi lebih pada upaya meringankan beban warga yang hajatan.
Untuk penyewaan kursi misalnya, biaya sewa, warga cukup membelikan satu kursi sebagai biaya sewa. "Dengan begitu, aset BUMDes juga ikut bertambah," kata Latif.
Selanjutnya, untuk penyewaan tenda maupun alat pesta lain, pihak BUMDes hanya memungut biaya laundry saja.
Bersama Sekdes Latif, Direktur BUMDes Dini Hartami mengatakan, usaha ini sangat bermanfaat bagi warga setempat. "Usaha yang dijalani sejak 2019 ini tumbuh dengan pesat," ungkapnya.
Penulis : Dedy/H. Mursid
Editor: Ananta
0 Comments: